Polres PPU, Polda Kaltim – Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahalwan SH., S.I.K. seusai pelaksanaan apel pagi menyerahkan reward kepada anggota Polres PPU yang berprestasi di ajang Porprov VII Kaltim.
“Selamat saya ucapkan dan saya mengajak seluruh anggota Polres PPU untuk ikut mendukung kiprah dari anggota yang berprestasi ini,” ucapnya
Atlet yang meraih penghargaan Bripda Ivan Paembonan cabor Squash, Bripda Muhammad Rizal Nugroho Cabor Arung Jeram, Bripda Diyal Cabor Hocke, Bripda Doni Utomo Cricket, Bripda Salvador Cabor Tarunf Drajat dan Bripda Adam Toding Cabor Squash.
“Sekali lagi saya ucapkan selamat dan sukses atas medali yang diraih, saya Kapolres PPU turut bangga apa yang telah di raih personel Polres semoga sukses terus dalam event-event berikutnya,” tutur Kapolres
AKBP Hendrik Eka Bahalwan juga mengatakan kiranya apa yang didapatkan oleh Personel yang meraih penghargaan bisa lebih dikembangkan untuk menjadi contoh bagi generasi-generasi muda mendatang untuk mengukir prestasi-prestasi emas di bidang olahraga.
“Prestasi harus terus dikembangkan agar bisa menjadi contoh buat generasi muda dan personel lainnya untuk mengukir prestasi emas di bidang olahraga,” ujarnya.
“Sekali lagi saya ucapkan saya merasa bangga dan berikan apresiasi atas prestasi yang telah diraih oleh anggota tersebut,” tutur Kapolres PPU