Jelang Pemilu 2024, Polres PPU Gelar Simulasi Sistem Pengamanan Markas Komando (Sispam Mako)

Polres PPU Polda Kaltim – Polres Penajam Paser Utara (PPU) menggelar Latihan Sistem Pengamanan Markas Komando (Sispam Mako), Selasa (10/10/2023).

Latihan ini sebagai bentuk antisipasi gangguan keamanan yang menyasar Mako Polres PPU, termasuk aksi terorisme.

Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahalwan, SH., SIK., menyebut, latihan sistem pengamanan mako bertujuan mengantisipasi dan mencegah upaya pengerusakan dan serangan fisik terhadap Mako Polres PPU dan barang Inventaris.

“Sistem pengamanan mako ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah upaya pengrusakan dan serangan fisik terhadap Mako Polres PPU dan barang inventaris yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab,” Ujar Hendrik

Dirinya mengungkapkan, latihan simulasi yang mana diikuti oleh seluruh personel yang di gelar di seputaran Polres PPU mengedepankan atau mengacu Prosedur Tetap Sistem Pengamanan Markas Komando (Protap Sispam Mako).

Menurutnya, kesiapsiagaan menjaga kondisi aman di Mako Polres PPU, melatih personel terhadap situasi yang setiap saat bisa berubah.

“Latihan ini untuk melatih kesiapsiagaan Mako menghadapi berbagai ancaman jelang Pemilu 2024 yang diikuti oleh personel yang berpakaian dinas serta polisi yang berpakaian sipil atau dalam penyamaran,“ sambungnya.

Personel yang bertugas juga disiapkan untuk mengantisipasi ancaman yang membahayakan keselamatan bersama termasuk tindakan terorisme.

Proses kesiapsiagaan pengamanan di awali dari bunyi alarm stelling tanda ancaman keamanan berskala tinggi yang mengganggu keamanan mako Polres PPU. Selanjutnya, di ikuti penempatan ploting seluruh personel di seputaran area Mako Polres PPU.

“Jika terjadi gangguan, semua personel sudah tahu apa yang harus dilakukan. Semua harus siap mengantisipasi kondisi yang membahayakan,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *