Penajam – Polres Ppu – Kepolisian Resort Penajam Paser Utara (Polres PPU) bekerja sama dengan Baznas dan Dinas Sosial telah menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dengan menyediakan paket sembako bagi keluarga tahanan di wilayah hukum Polres PPU. Jum’at (05/01/2024).
Kapolres PPU, AKBP Hendrik Eka Bahalwan S.H,.S.I.K, melalui kasat tahti (tahanan dan barang bukti) iptu Abiantoro, SE. memimpin acara penyerahan paket sembako secara simbolis di Ruang Sat Tahti Polres PPU .
Ini merupakan bagian dari program Baksos Jumat Berkah yang rutin dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial Polres Ppu terhadap masyarakat khususnya di kabupaten Ppu.
Paket sembako yang berisi bahan-bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, mie instan, dan produk makanan lainnya, diharapkan dapat meringankan beban ekonomi keluarga tahanan yang membutuhkan. Beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata dari komitmen kepolisian khususnya polres ppu untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.
Dalam sambutannya, kasat tahti juga menekankan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya keluarga tahanan. “Kami ingin menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat dalam kegiatan sosial ini,” ujarnya .
Kegiatan Baksos Jumat Berkah ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat, terutama dari keluarga tahanan yang merasa terbantu dengan adanya bantuan sembako. Para personel yang terlibat berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilakukan sebagai bentuk nyata kepedulian dan keterlibatan polisi dalam membangun kebersamaan dengan masyarakat.
Semoga inisiatif positif seperti ini menjadi inspirasi bagi institusi kepolisian di berbagai wilayah untuk terus terlibat dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat di wilayah hukum Polres Ppu.