Polsek Waru Lakukan Kegiatan Gotong Royong Perbaikan Rumah Warga di Desa Bangun Mulya, Kecamatan Waru

Polsek Waru Polres PPU – Polsek Waru bersama warga Desa Bangun Mulya, Kecamatan Waru, menggelar kegiatan gotong royong untuk melakukan perbaikan rumah warga yang membutuhkan bantuan. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dan sinergi antara Polsek Waru dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang nyaman dan aman bagi seluruh warga. Minggu,10/11/2024.

Kapolres Penajam Paser Utara, AKBP Supriyanto, S.I.K., M.Si., menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Polsek Waru yang dipimpin oleh Kapolsek AKP Edy Hariyanto, S.H., M.H., dalam membantu masyarakat. “Gotong royong ini adalah wujud kepedulian Polri terhadap kondisi sosial masyarakat. Kami ingin hadir dan memberikan manfaat langsung, terutama kepada warga yang membutuhkan bantuan. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan Polri dan masyarakat,” ujar Kapolres.

Kegiatan gotong royong ini melibatkan personel Polsek Waru, perangkat desa, serta warga setempat yang turut berpartisipasi dalam memperbaiki rumah seorang warga yang mengalami kerusakan di bagian atap dan dinding. Selain memberikan tenaga, Polsek Waru juga memberikan dukungan material untuk mempercepat perbaikan rumah agar dapat segera ditempati kembali.

Kapolsek Waru, AKP Edy Hariyanto, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kemitraan Polri dengan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan sosial. “Kami bersama masyarakat ingin bergotong royong membantu warga yang membutuhkan. Ini adalah bagian dari tugas kami sebagai pelayan masyarakat, dan kami berharap gotong royong seperti ini dapat terus dilaksanakan ke depannya,” kata Kapolsek.

Kegiatan gotong royong ini berlangsung dengan lancar, dan suasana kebersamaan terasa hangat di tengah aktivitas perbaikan rumah. Dengan adanya kegiatan ini, Polsek Waru berharap dapat terus meningkatkan kedekatan dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri serta mendorong semangat gotong royong di tengah-tengah warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *