Cegah Kenakalan Remaja Sat Samapta Lakukan Patroli Blue Light

Sat Samapta Polres PPU – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah kenakalan remaja, Satuan Samapta Polres Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan Patroli Blue Light di sejumlah titik rawan pada malam hari, Kamis (17/7/2025).

Patroli yang dimulai sejak pukul 21.00 WITA tersebut menyasar lokasi-lokasi yang kerap dijadikan tempat berkumpulnya para remaja, seperti taman kota, lapangan terbuka, kawasan pelabuhan, hingga area pertokoan dan warung kopi yang masih beroperasi hingga larut malam.

Kegiatan patroli dipimpin oleh Kasat Samapta AKP Maman bersama personel piket malam. Dalam patroli tersebut, petugas tidak hanya melakukan pemantauan situasi, tetapi juga memberikan imbauan secara humanis kepada para remaja agar tidak melakukan aktivitas yang mengarah pada tindakan negatif, seperti balap liar, tawuran, konsumsi miras, maupun penggunaan narkoba.

Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, S.I.K.M.M.M.,M.Tr S.O.U Melalui Kasat Samapta AKP Maman Menyampaikan “Patroli Blue Light ini adalah salah satu upaya preventif kami dalam mencegah gangguan kamtibmas, khususnya kenakalan remaja. Kami ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat dan membangun kesadaran para pemuda untuk tidak terjerumus dalam pergaulan bebas”.

Dalam pelaksanaannya, tim patroli juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan roda dua yang melintas di jalur sepi serta menyambangi warga yang masih beraktivitas untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Masyarakat memberikan respons positif terhadap kegiatan ini dan berharap patroli serupa terus dilaksanakan secara rutin, terutama pada akhir pekan atau malam hari saat aktivitas remaja meningkat.

Polres PPU menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan patroli rutin sebagai bagian dari pelayanan prima kepolisian, sekaligus membangun kemitraan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *