Bersama Masyarakat Jaga Kamtibmas, Polsek Penajam Gelar Jumat Curhat

Polres PPU Polda Kaltim – Dalam rangka mempererat hubungan kemitraan antara Polri dan masyarakat, Polsek Penajam melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat” pada Jumat, 7 November 2025, bertempat di RT 08 Kelurahan Gunung Seteleng, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Aipda M. Ali Mansur selaku Ps. Kanit Binmas Polsek Penajam, Bripka Paimin, S.H., serta warga RT 08 Gunung Seteleng.

Dalam kesempatan itu, Aipda M. Ali Mansur menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga yang telah meluangkan waktu dan menyediakan tempat untuk pelaksanaan kegiatan Jumat Curhat. Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara pihak kepolisian dengan masyarakat sekaligus menjadi wadah untuk saling berbagi informasi, saran, dan masukan demi menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Beliau juga mengimbau warga agar tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan, baik di rumah maupun di luar rumah. Masyarakat diingatkan untuk selalu memastikan kendaraan terparkir di tempat aman dan mengunci stang motor guna mencegah pencurian. Jika terjadi hal yang mencurigakan atau tindak kejahatan, warga diminta segera melapor ke kantor polisi terdekat atau menghubungi Call Center Polres PPU di nomor 110.

Sementara itu, Bapak Ahmad, salah satu warga RT 08 Gunung Seteleng, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kegiatan Jumat Curhat yang dilaksanakan oleh Polsek Penajam. Ia menilai kegiatan ini sangat bermanfaat karena menjadi sarana bagi masyarakat untuk berkomunikasi langsung dengan aparat kepolisian serta mendapatkan edukasi terkait upaya pencegahan gangguan kamtibmas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *