Ppu Penajam, – Dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan, Polsek Penajam melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas, serta memberikan himbauan langsung kepada masyarakat yang sedang beraktivitas, terutama yang berkaitan dengan ibadah dan tradisi Ramadhan. Minggu 21/03/25
Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, SIK, MSI, melalui Kapolsek Penajam, AKP Ridwan Harahap, SH, MH, menyampaikan bahwa patroli KRYD ini bertujuan untuk meningkatkan pengawasan di wilayah hukum Polsek Penajam, terutama pada malam hari menjelang berbuka puasa dan setelah salat tarawih. “Kami melakukan patroli KRYD untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama bulan Ramadhan. Patroli ini sekaligus memberikan kesempatan untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat, agar tetap menjaga ketertiban dan menghindari tindakan yang bisa merugikan diri sendiri atau orang lain,” ujar AKP Ridwan Harapan.
Selama patroli, petugas juga melakukan pendekatan langsung kepada masyarakat, memberikan himbauan agar menjaga keamanan lingkungan, tidak terlibat dalam kegiatan yang bisa mengganggu ketertiban, seperti balap liar atau kerumunan yang tidak terkontrol. Polisi juga mengingatkan agar selalu berhati-hati dalam menjalankan aktivitas, terutama dalam berkendara pada malam hari.
Kapolsek juga menambahkan, “Bulan Ramadhan adalah bulan penuh ampunan, mari kita manfaatkan dengan beribadah dengan khusyuk dan menjaga ketertiban bersama. Kami akan terus hadir untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan memastikan bulan Ramadhan tetap berjalan dengan damai.”
Kegiatan patroli KRYD ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa lebih aman dan nyaman dengan adanya kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Diharapkan, patroli ini tidak hanya menjaga keamanan tetapi juga mempererat hubungan antara Polsek Penajam dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis.