Bulan Penuh Berkah, Polres PPU Berikan Bantuan Sosial ke Panti Asuhan

PPU – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan menyambut bulan penuh berkah, Polres Penajam Paser Utara (PPU) memberikan bantuan sosial kepada Panti Asuhan Al-Ikhlas. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap anak-anak yang membutuhkan, serta bagian dari upaya Polres PPU dalam meningkatkan rasa kebersamaan di bulan suci Ramadan. Rabu/5/3/25.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kabag Ops Polres PPU, AKP Kasiyono SH, Bersama personilnya yang mewakili Kapolres PPU, AKBP Supriyanto SIK, M.Si. Dalam kesempatan tersebut, AKP Kasiyono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polres PPU kepada masyarakat, khususnya anak-anak yatim yang berada di Panti Asuhan Al-Ikhlas.

“Bulan Ramadan adalah bulan penuh berkah, dan sebagai bagian dari Polri, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di panti asuhan. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban mereka dan memberikan sedikit keceriaan di bulan yang penuh rahmat ini,” ujar AKP Kasiyono.

Bantuan sosial yang disalurkan meliputi sembako, pakaian, dan sejumlah uang tunai yang diserahkan langsung kepada pengurus Panti Asuhan Al-Ikhlas. Selain itu, Polres PPU juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mempererat ukhuwah dan berbagi kebahagiaan di bulan yang suci ini.

Sementara itu, pengurus Panti Asuhan Al-Ikhlas mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, dan berharap agar kerjasama ini dapat terus berlanjut di masa depan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Polres PPU yang telah memberikan perhatian dan bantuan kepada anak-anak kami. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan ini,” ungkap pengurus panti asuhan.

Dengan kegiatan ini, Polres PPU berharap dapat memberikan contoh positif kepada masyarakat untuk terus berbagi dan peduli terhadap sesama, terutama pada bulan yang penuh berkah ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *