Penajam – Polres Ppu – Di Panti Asuhan Al-Ikhlas, hari ini menjadi momentum penting di mana Elemen Mahasiswa Kabupaten PPU, melalui FKMK PPU-Balikpapan, menggelar kegiatan bakti sosial dengan menyumbangkan bantuan sembako. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan oleh Ketua FKMK PPU-Balikpapan, Sdr. Fadilah, serta empat pengurus lainnya. Senin(04/03/2024).
Tujuan dari kegiatan ini tidak hanya sekedar memberikan bantuan sembako, melainkan juga sebagai bagian dari upaya untuk menjaga kestabilan situasi kamtibmas pasca Pemilu tahun 2024. Melibatkan Forum Keluarga Mahasiswa yang ada di Kabupaten PPU, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi bagian dari sistem kolaboratif dalam menjaga kondusifitas daerah kabupaten Ppu.
Penerima bantuan dari panti asuhan, dengan tulus, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi bantuan sembako yang diberikan oleh FKMK PPU-Balikpapan. Mereka menyatakan bahwa bantuan tersebut sangat membantu terutama di tengah kenaikan harga beras yang sedang terjadi.
Ini bukan hanya sekadar bantuan materi, tetapi juga simbol dari kepedulian dan kebersamaan yang harus terus dijaga dan diperkuat di tengah-tengah masyarakat. Semoga kegiatan bakti sosial semacam ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk nyata dari semangat gotong royong dan kepedulian sosial di Kabupaten PPU.