Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Direktorat Lalu Lintas Polda Kaltim menggelar pemeriksaan dan penertiban gabungan dengan sasaran surat-surat dan kelengkapan kendaraan bermotor, Jumat (24/11/2023).
Pemeriksaan dan penertiban gabungan dengan sasaran surat-surat dan kelengkapan kendaraan bermotor, Ditlantas Polda Kaltim menggandeng Jasa Raharja beserta UPTD BAPENDA PPRD Wilayah Balikpapan.
Kegiatan yang dipusatkan di Halaman parkir Kantor samsat Batakan Balikpapan tersebut dipimpin langsung oleh Wadir Lantas Polda Kaltim AKBP Ronny Mustofa dengan sasaran pelaksanaan operasi yakni dokumen kendaraan berupa SIM, STNK, knalpot racing dan helm SNI.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan penting nya disiplin berlalu lintas guna menekan angka kecelakaan lalu lintas, membudayakan tertib berlalu lintas dan mengedukasi masyarakat tentang bagaimana tata cara berkendara yang baik dan benar, agar terciptanya lalu lintas yang berkeselamatan.
Humas Polda Kaltim