Polda Kaltim,Polres Penajam Paser Utara-Dengan meningkatnya penyebaran penyakit virus Covid-19 disetiap wialayah kecamatan sepaku kabupaten penajam Paser utara.berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah kecamatan sepaku,Polsek Sepaku dan Koramil Sepaku serta relawan dari kecamatan sepaku.
Kegiatan untuk pencegahan tersebut melalui PPKM dengan pembagian masker,seperti pada Senin (01/03/2021) Kanit Sabhara Ipda Sumarsono bersama dengan Koramil Sepaku Serma Agus Prianto serta anggota Polsek Sepaku dan Koramil Sepaku dibantu Satpol PP Kec.Sepaku membagikan masker diwilayah Jalan Negara Depan Kantor Kecamatan Sepaku Desa Tengin Baru Kecamatan sepaku kabupaten penajam Paser Utara.
Yang mana kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita sebagai aparat pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 diwilayah kecamatan kita.dengan kegiatan ini diharapkan bisa membantu warga masyarakat untuk tidak terjangkit penyakit tersebut.
Kanit Sabhara Ipda Sumarsono mengatakan dengan kegiatan pembagian masker ini diharapkan bisa mencegah dan mengurangi penyebaran virus Covid-19 bagi warga masyarakat diwilayah kecamatan sepaku Kab.PPu.
Kapolres Penajam Paser Utara AKBP Hendrik Hermawan melalui Kapolsek Sepaku AKP Benny Ariyanto juga mengatakan agar kegiatan pembagaian masker serta himbauan protokol kesehatan selalu dilaksanakan bersama dengan pemerintahan setempat untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 dimasyarakat khususnya kecamatan sepaku kabupaten PpU.
(Ir)