PPU – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) pada 1 Mei 2025, Kepolisian Resor (Polres) Penajam Paser Utara (PPU) menggelar kegiatan silaturahmi bersama Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) PPU dan sejumlah perwakilan Serikat Pekerja dan Serikat Buruh di wilayah kabupaten Ppu . Kegiatan berlangsung di Aula Mapolres PPU, Kamis (17/4/2025).
Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, SIK, MM, M.Tr.SOU berhalangan hadir dan diwakili oleh Wakapolres PPU, Kompol Awan Kurnianto, SH. Turut hadir dan mendampingi, Kasat Intelkam Polres PPU Juwadi, SH, serta jajaran lainnya.
Kompol Awan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat komunikasi dan koordinasi antara kepolisian, instansi pemerintah, dan serikat pekerja agar pelaksanaan May Day di PPU berlangsung damai, tertib, dan penuh makna.
“Kami berharap peringatan Hari Buruh tahun ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat kebersamaan, bukan hanya untuk menyuarakan aspirasi, tetapi juga untuk menunjukkan kontribusi positif kaum buruh terhadap masyarakat dan lingkungan,” ujarnya.
Lebih lanjut, pihak Polres PPU menyatakan kesiapan untuk mengawal dan mengamankan setiap bentuk kegiatan May Day, selama dilakukan sesuai aturan dan dengan menjaga ketertiban umum.
Kasat Intelkam Polres PPU Juwadi, SH, menambahkan bahwa silaturahmi ini merupakan bagian dari upaya deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas. Ia menyebutkan pentingnya menjaga komunikasi terbuka agar setiap aspirasi dapat ditampung tanpa harus menimbulkan keresahan di masyarakat.
Dari pihak Disnaker PPU, ibu Sri disampaikan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen untuk menjadi fasilitator antara pekerja dan pengusaha, serta menjaga iklim hubungan industrial yang sehat dan berkeadilan.
“May Day tidak harus selalu diwarnai aksi turun ke jalan. Kami mendukung penuh kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan serikat pekerja sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan kerja dan sosial,” ujar ibu Sri perwakilan dari Disnaker.
Menariknya, dalam pertemuan tersebut, perwakilan Serikat Pekerja dan Serikat Buruh menyampaikan bahwa dalam rangka memperingati May Day tahun ini, mereka telah sepakat untuk melaksanakan serangkaian kegiatan sosial yang bersifat konstruktif. Di antaranya adalah olahraga bersama antar pekerja, penanaman pohon sebagai bagian dari kepedulian terhadap lingkungan, serta kerja bakti atau gotong royong di lingkungan perusahaan masing-masing.
“Kami ingin menunjukkan bahwa buruh bukan hanya bisa menyuarakan tuntutan, tetapi juga mampu berkontribusi positif untuk lingkungan sekitar dan perusahaan tempat kami bekerja,” ujar salah satu perwakilan serikat pekerja.
Kegiatan silaturahmi diakhiri dengan foto bersama dan pernyataan komitmen dari semua pihak untuk menjadikan peringatan May Day 2025 sebagai ajang solidaritas, penguatan hubungan industrial, dan aksi nyata yang bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara. Tutupnya.