Kabag SDM Polres PPU Berikan Sosialisasi Pembentukan Karakter Bangsa dan Kepemimpinan di SMA 5 Penajam Paser Utara

Polres Penajam Paser Utara (Polres ppu ) – Kabag SDM Polres Penajam Paser Utara, Kompol Muhadi S.Ag., M.H., menggelar sosialisasi bertema “Membentuk Karakter Bangsa dan Kepemimpinan” bagi siswa-siswi SMA Negeri 5 Penajam Paser Utara , Kegiatan ini bertujuan menanamkan nilai-nilai kepemimpinan dan karakter kuat kepada para pelajar, sebagai persiapan mereka menghadapi tantangan di masa depan. Selasa 05/11/24.

Dalam sambutannya, Kompol Muhadi menyampaikan bahwa generasi muda perlu memahami pentingnya integritas, kedisiplinan, dan tanggung jawab sebagai pondasi dalam membangun karakter bangsa. “Pemimpin yang baik tidak hanya dilihat dari posisinya, tetapi dari sikap dan integritasnya. Karakter bangsa yang kuat dimulai dari individu-individu yang memiliki komitmen untuk berkontribusi bagi masyarakat,” ujarnya.

Kompol Muhadi juga menjelaskan bahwa disiplin dan jiwa kepemimpinan harus ditanamkan sejak usia muda, baik dalam kehidupan sekolah, keluarga, maupun lingkungan masyarakat. Ia mengajak siswa-siswi untuk terus belajar, berlatih, dan mengasah kemampuan mereka agar siap menghadapi persaingan global dengan membawa nilai-nilai positif.

Para siswa tampak antusias dan berpartisipasi aktif dalam sesi tanya jawab. Beberapa dari mereka mengajukan pertanyaan mengenai cara meningkatkan kepercayaan diri, pentingnya kepemimpinan dalam kehidupan sehari-hari, dan peluang untuk berkarir di institusi Polri. Kompol Muhadi pun memberikan arahan dan motivasi, menekankan bahwa sikap disiplin dan kepemimpinan akan menjadi bekal berharga di segala bidang.

Kepala SMA Negeri 5 Penajam Paser Utara, yang turut hadir dalam acara ini, menyampaikan apresiasi kepada Polres PPU, khususnya kepada Kabag SDM Kompol Muhadi, atas kegiatan sosialisasi yang sangat bermanfaat bagi siswa-siswinya. Ia berharap sosialisasi ini bisa menjadi inspirasi bagi para pelajar dalam membentuk karakter yang lebih baik.

Melalui sosialisasi ini, Polres PPU berharap dapat mencetak generasi muda Penajam Paser Utara yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki karakter kuat dan jiwa kepemimpinan, serta siap memberikan kontribusi bagi kemajuan bangsa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *