Tribratanews.kaltim.polri.go.id
KUTAI BARAT — Bertempat di halaman Polres Kutai Barat dilaksanakan Apel jam pimpinan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta,S.I.K., senin pagi (22/07/2024).
Apel pagi ini dihadiri oleh Wakapolres Kubar KOMPOL Ahmad Abdullah,S.H., berserta Para Kabag, Kasat, Kasi, Perwira, Bintara dan ASN Polres Kutai Barat.
Kegiatan Apel jam pimpinan ini dimulai dengan pembacaan doa dilanjutkan pembacaan Tribrata dan Catur Prasetya yang dimana pengucap kali ini dari personel SPKT, dan dilanjutkan amanat dari Kapolres Kutai Barat.
Pertama-tama sebagai pembuka Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta,S.I.K., mengucapkan puji syukur atas berkah dan rahmat dari tuhan yang maha esa karena atas izinnya kita dapat berkumpul di halaman apel Polres Kutai Barat, sambutan Kapolres Kubar.
Selanjutnya Kapolres Kutai Barat juga mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas selama satu minggu kemarin dapat dilaksanakan dengan baik saya berharap untuk seluruh personel dapat meningkatkan apa yang menjadi penekanan dari pimpinan, sambungnya.
Kapolres Kutai Barat juga mengatakan kepada seluruh perserta apel pagi hari ini untuk selalu menjaga sikap tampang, penampilan, kerapian perorangan. lanjut Kapolres.
Dalam kesempatan tersebut juga Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta,S.I.K., mengingatkan kepada personel Polres Kutai Barat untuk menjaga nama baik institusi Polri khususnya Polres Kutai Barat dan tetap jaga kekompakan. tutup Kapolres.
Humas Polda Kaltim