Polres PPU Kawal Logistik Pemilukada di Empat Kecamatan

Penajam Kaltim – Polres Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan pengamanan distribusi logistik Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) serentak 2024 di empat kecamatan di wilayah Kabupaten PPU. Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pilkada Bupati/Wakil Bupati PPU serta Gubernur/Wakil Gubernur Kalimantan Timur. Selasa 26/11/24.

Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, SIK, M.Si., mengatakan bahwa pihaknya mengerahkan personel di masing-masing kecamatan, yakni Penajam, Waru, Babulu, dan Sepaku, guna mengawal logistik Pilkada sejak penyimpanan hingga pendistribusian ke tempat pemungutan suara (TPS).

“Kami berkomitmen penuh untuk menjaga keamanan logistik Pemilukada ini. Seluruh personel yang diterjunkan sudah diberikan arahan untuk memastikan tidak ada gangguan atau kendala selama proses pengamanan,” ujar Kapolres, Selasa (26/11/2024).

Adapun logistik yang diamankan meliputi kotak suara, bilik suara, logistik alat tulis untuk KPPS, dan dokumen penting lainnya. Kapolres menyebut, pihaknya bekerja sama dengan penyelenggara Pemilukada seperti KPU dan Bawaslu untuk meminimalisir risiko kecurangan maupun gangguan keamanan.

Kapolres juga menambahkan bahwa situasi di keempat kecamatan sejauh ini dilaporkan dalam keadaan aman dan kondusif. “Kami memastikan semua tahapan, mulai dari penyimpanan hingga distribusi logistik, berjalan sesuai prosedur dengan pengawasan ketat dari jajaran kami,” tegasnya.

Selain pengamanan, Polres PPU mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga situasi yang kondusif selama proses Pemilukada berlangsung. “Kami berharap masyarakat dapat berpartisipasi aktif, tidak hanya dalam memberikan hak suaranya, tetapi juga dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” pungkasnya.

Dengan pengamanan terpadu, Polres PPU optimistis pelaksanaan Pemilukada 2024 dapat berlangsung lancar dan sukses di seluruh wilayah Kabupaten PPU.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *