Polda Kaltim, Polres PPU – Untuk mencegah dan menghentikan pandemi Covid-19 ini Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan vaksi pencegahannya demi mengembalikan keadaan seperti semula dan menumbuhkan perekonomian dunia.
Dengan datangnya vaksin Covid-19 yang akan didistribusikan disetiap daerah dan wilayah yang ada di Indonesia.
Kepolisian Polres Penajam Paser Utara memerintah setiap anggotanya untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan sampai dipuskesmas diwilayah Kab.Penajam Paser Utara.
Penyaluran vaksin yang akan dilaksanakan di disetiap puskesmas yang ada diwilayah kecamatan sepaku kabupaten penajam Paser Utara.
Kapolsek Sepaku AKP Benny Ariyanto,St.SH.MH memerintahkan personil Polsek Sepaku melakukan peninjauan dan pengecekan gudang penyimpanan vaksin Covid-19 untuk wilayah Kec.Sepaku Kab. Penajam Paser utara, bertempat di Puskesmas-puskesmas penyimpanan Vaksin sekecamatan sepaku,Kamis (28/01/2021).
“Pelaksanaan pengecekan ini dilakukan untuk mengetahui kelayakan penyimpanan vaksin Covid-19 yang akan disimpan di dalam ruangan yang telah disiapkan oleh Puskesmas di Kec.Sepaku Kab. PPU, dan memastikan personel pengamanan benar-benar melakukan pengamanan di sana,” ungkap AKP Benny Ariyanto.
Dalam kegiatan tersebut Personil Polsek Sepaku yang dipimpin oleh Kanit Sabhara Ipda Sumarsono berkoordinasi terkait dengan kesiapan sarana dan prasarana yang ada di Puskesmas Sepaku III Kec.Sepaku pengecekan Alat refrigerator / penyimpanan vaksin, pengecekan CCTV, serta menyarankan untuk disediakannya genset mana kala terjadi pemadaman listrik oleh PLN, menganjurkan untuk dipasang unit pendingin ruangan/AC agar suhu vaksin didalam Kotak Vaksin dapat terjaga dengan baik.
“Terkait penyimpanan vaksin covid-19 ini, diharapkan dilakukan pengamanan dan pengawalan dengan sebaik-baiknya, Personil Polsek Sepaku siap dalam pelaksanaan pengamanan di setiap Puskesmas-puskesmas yang ada diwilayah kec.sepaku Kab. Penajam Paser Utara”. Ujar Kapolsek.
Dengan dilakukan koordinasi Pihak Polsek Sepaku dengan Pimpinan Puskesmas bisa bersama menjaga agar vaksin tersebut terjaga dengan aman dan pada saat divaksikan kemasyarakat tidak terkendala sesuatu apapun.
Terpisah Kapolres Penajam Paser Utara AKBP Hendrik Hermawan mengatakan agar kedatangan vaksin dipuskesmas-puskesmas wilayah Kab.Ppu dilakukan pengamanan oleh anggota polsek.khusunya diwilayah kec.sepaku agar vaksin tersebut terjaga dengan aman.dengan vaksin ini mari kita hilangkan atau cegah Covid-19 sehingga Indonesia menjadi bangkit dan perekonimian masyarakat normal dan sejahtera.
(Ir)