Polres PPU Polda Kaltim – Dalam upaya menumbuhkan kesadaran berkendara yang aman dan tertib, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Penajam Paser Utara (PPU) menggelar kegiatan Polantas Menyapa bertajuk Safety Riding dan Defensive Driving bersama karyawan PT PMB di Ruang Rapat PT PMB, Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam, Jumat (10/10/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres PPU AKP Rhondy Hermawan, S.T.K., S.I.K., didampingi Kanit Kamsel IPDA M. Hudha Y serta anggota Sat Lantas Polres PPU. Hadir pula para karyawan PT PMB yang antusias mengikuti sesi edukatif tersebut.
Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara,S.I.K.,M.M.,M.Tr.SOU., melalui AKP Rhondy Hermawan,S.T.K.,S.I.K., menekankan pentingnya kesadaran dan tanggung jawab setiap pengendara dalam menciptakan keamanan di jalan raya.
“Keselamatan di jalan bukan hanya tanggung jawab polisi, tetapi juga setiap pengguna jalan. Melalui kegiatan ini, kami ingin mengingatkan pentingnya memahami aturan, menjaga etika berkendara, serta mengutamakan keselamatan diri dan orang lain,” ujar AKP Rhondy.
Materi yang diberikan mencakup teknik berkendara aman, cara mengantisipasi potensi bahaya di jalan (defensive driving), serta pentingnya penggunaan perlengkapan keselamatan. Peserta juga diberikan kesempatan berdiskusi dan menyampaikan pengalaman terkait keselamatan berlalu lintas.
Kegiatan berlangsung dalam suasana akrab dan interaktif, dengan harapan dapat meningkatkan kesadaran disiplin berlalu lintas di kalangan pekerja perusahaan.
Sat Lantas Polres PPU berkomitmen untuk terus menggencarkan kegiatan edukatif seperti ini sebagai bagian dari upaya mewujudkan lalu lintas yang tertib, aman, dan berkeselamatan di Kabupaten Penajam Paser Utara.