SECARA VIRTUAL, KAPOLRES PPU IKUTI UPACARA PERINGATAN HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2022

Penajam – Kapolres Penajam Paser Utara (PPU) AKBP Hendrik Hermawan, SIK., beserta para Pejabat Utama Polres PPU mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila TAHUN 2022 secara Virtual yang berlangsung di ruangan Catur Prasetya Mapolres PPU, Rabu (01/06/2022).

Upacara hari lahir pancasila yang mengambil tema Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia di selenggarakan secara virtual dari lapangan Pancasila Kabupaten Ende Provinsi Nusa Tenggara Timur tersebut dipimpin langsung Presiden RI Ir Hi Joko Widodo.

AKBP Hendrik Hermawan, SIK., mengatakan, Hari Lahir Pancasila memiliki makna yang mendalam karena pada hari tersebut, sejak dicetuskannya, nilai-nilai luhur yang menjadi pedoman Bangsa Indonesia berhasil digali dan ditetapkan oleh para Bapak Pendiri Bangsa sebagai alat pemersatu bangsa.

Pancasila memiliki makna menyatukan masyarakat dengan segala perbedaan yang ada dan sebagai jembatan untuk mengingat kembali perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan Pancasila.

Oleh karena itu, dirinya mengajak seluruh anak bangsa untuk senantiasa bersatu padu dan bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesian maju.

“selamat memperingati hari lahir Pancasila. Selamat membumikan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara,”tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *