Polres PPU Polda Kaltim — Polsek Babulu terus meningkatkan kegiatan patroli dialogis hingga larut malam sebagai langkah preventif dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kecamatan Babulu . Upaya ini merupakan implementasi arahan Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, S.I.K., M.M., M.Tr.SOU, melalui Kapolsek Babulu AKP Ridwan Harahap,S.H.,M.H yang menekankan pentingnya kolaborasi polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Kamis 20/11/2025
Patroli dialogis dilakukan dengan menyambangi sejumlah titik strategis seperti kawasan pemukiman, pertokoan, fasilitas umum, serta area yang dianggap rawan gangguan keamanan. Berbeda dari patroli biasa, kegiatan ini mengutamakan pendekatan humanis, di mana petugas aktif berdialog dengan warga yang ditemui di lapangan.
Kapolsek Babulu AKP Ridwan Harahap,S.H.,M.H., menuturkan bahwa patroli dialogis menjadi sarana efektif untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus membangun kedekatan emosional. “Kami melaksanakan arahan pimpinan agar polisi benar-benar hadir sebagai pelindung, pengayom, dan sahabat masyarakat. Dengan komunikasi yang baik, potensi gangguan keamanan dapat diantisipasi lebih awal,” ujarnya.
Selama patroli berlangsung, personel Polsek Babulu memberikan imbauan kamtibmas terkait kewaspadaan terhadap pencurian, potensi balap liar, hingga bahaya penyalahgunaan narkoba. Warga yang ditemui pun memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menyampaikan informasi maupun laporan terkait situasi di lingkungan mereka.
Sejumlah warga mengaku merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi yang aktif berkeliling hingga larut malam. Aktivitas ini dinilai bukan hanya memberikan rasa aman, tetapi juga menunjukkan komitmen kepolisian dalam menjaga hubungan baik dengan masyarakat.
Polsek Babulu memastikan kegiatan patroli dialogis akan terus ditingkatkan sebagai wujud pelayanan prima dan langkah nyata menjaga keamanan wilayah. Sinergi antara polisi dan masyarakat diharapkan mampu memperkuat deteksi dini serta mempercepat penanganan potensi gangguan kamtibmas.