Tim gabungan TNI-Polri bagikan masker kepada masyarakat guna cegah penyebaran Covid-19

PENAJAM – Polres PPU, Patroli Gabungan Polres PPU bersama Kodim 0913/PPU bagikan masker mencegah penyebaran Covd-19. Kegiatan ini dilakukan lebih intensif selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2022. (Senin, 3/1/2022)

Kali ini pembagian masker dilakukan di Jalan Raya depan Mapolres PPU. IPTU Andi Purwadi bersama anggota patroli membagikan masker sekaligus edukasi kepada masyarakat di lokasi yang memiliki mobilitas tinggi yang ada di wilayah PPU.

“Kami dari Polres PPU bersama Kodim 0913/PPU, mengedukasi masyarakat dimanapun berada agar selalu mengenakan masker saat berada di luar rumah. Karena pandemi Covid-19 hingga saat ini masih berlangsung.” ujar Iptu Andi

Iptu andi menjelaskan pihaknya menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar saat berkendara selalu menggunakan masker, dan mematuhi peraturan lalu lintas.

“Tadi juga menyampaikan kepada masyarakat mengenai pentingnya kita untuk mematuhi protokol kesehatan dalam pencegahan Covid-19. Yakni wajib memakai masker saat keluar rumah, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak (phisical distancing),” tambah Andi

Andi menambahkan kerja keras yang dilakukan TNI-Polri dalam menekan laju penyebaran Covid-19 hingga saat ini masih terus ditingkatkan.

“Walaupun Kabupaten PPU sudah masuk zona hijau dalam data kasus Covid-19 akan tetapi TNI-Polri tidak boleh kendor dalam mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan” Pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *