Bhabinkamtibmas Polsek Waru Laksanakan Pengamanan Dan Monitoring Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai ( BPNT ) Kepada Warga Yang Terdampak Covid – 19

POLDA KALTIM, Polres Penajam Paser Utara – Bantuan Pangan Non Tunai  (BPNT) dari Kementerian Sosial RI,  kembali di salurkan kepada masyarakat yang terdampak Covid – 19 di Kantor Desa Bangun Muliya Kecamtan Waru Kabupaten PPU, Jumat (10/07/2020).

Bentuk pelayanan dalam rangka menjamin keamanan dan ketertiban dalam penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (PBNT) Bhabinkamtibmas Polsek Waru Desa Bangun Muliya, Bripda Dian Permana melaksanakan pengamanan dan monitoring penyaluran PBNT di wilayah Desa binaannya.

Adapun jumlah penerima bantuan BPNT di Desa Bangun Muliya, terdapat 57 KK  yang terdata dan setiap penerima BPNT mendapat Kartu / Card dengan nominal Rp 200.000-/ bulan untuk di tukarkan dengan sembako di Toko atau grosir yang telah di tentukan oleh pihak Bank Mandiri.

Di sela – sela kegiatannya petugas pengamanan Bripda Dian Permana berikan imbauan agar tetap di siplin dalam menerapakan protokol kesehatan pencegahan Covid – 19,. ” Mari kita jaga keselamatan diri dan orang lain dengan taat kepada aturan pemerintah dalam pencegahan Covid – 19″ ungkap Bripda Dian Permana.

Di tempat yang terpisah Kapolsek Waru Iptu Singgih Supriyatmoko, SH mengatakan bahwa kami selalu memberikan pelayanan yang terbaik khsusnya dalam percepatan penanganan penyebaran Covid – 19 dengan cara edukasi terhadap masyarakat tentang Covid -19, ungkapnya.

” Polsek Waru senantiasa siap mendukung penuh setiap langkah pemerintah dalam penanggulangan Covid-19, Mari bersatu-padu bersama pemerintah untuk saling memberikan semangat dan membantu memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19”, punkas Kapolsek Waru.*(SA)*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *