Dukung Program Kaltim Steril, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Waru, Sosialisasi Intruksi Gubernur Kaltim Tentang Pengendalian Dan Penanganan Covid – 19

POLDA KALTIM, Polres Penajam Paser Utara – Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Waru yang terdiri dari: Koramil Waru, Polsek Waru, Pemadam Kebakaran, Sat Pol PP, Forum Ketua RT, dan Toko Masyarakat Kecamatan Waru, melaksanakan Sosialisasi Intruksi Gubernur Kaltim Nomor 1 Tahun 2021 tentang penanganan dan pengendalian Covid – 19 atau yang di namakan ” Kaltim Steril”, pada Hari, Minggu ( 07/02/2021).

Di samping itu juga petugas gabungan dalam hal ini FKPK waru membagikan masker gratis kepada Masyarakat yang tidak menggunakan masker pada saat di luar Rumah.

Dengan menggunakan alat pengeras suara petugas keliling di seputaran kecamatan Waru, dan selanjutnya melakukan himbauan, bahwa :” untuk hari sabtu dan minggu agar tetap di rumah saja dan selalu menerapkan Protokol kesehatan”.

Kapolsek Waru Iptu Singgih Supriyatmoko, SH mengatakan bahwa mengatakan bahwa kegiatan ini adalah dalam rangka menindak lanjuti intruksi Gubernur Kaltim nomor 1 Tahun 2021 dan arahan pimpinan Polri tentang pengendalian, pencegahan dan penanganan wabah pandemi Corona Virus Disease 2019 ( Covid – 19 ) ” Kaltim Steril “di Provinsi Kaltim,

“Kami harap kerja sama dari masyarakat untuk patuh aturan. Kecuali sesuai yang diperbolehkan dalam Surat Edaran (SE) dan keadaan darurat, Semoga dengan adanya Kaltim steril bisa meredam angka Covid-19” tegas Kapolsek Waru.

( Humas Polsek Waru )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *