POLDA KALTIM, Polres Penajam Paser Utara – Dalam rangka Harkamtibmas jelang pemilihan BPD ( Badan Permusyawaratan Desa ) Desa Sesulu, Kecamatan Waru Ps Kanit Binmas Polsek Waru Aipda Tiyasmono W laksanakan patroli tatap muka dengan Sekretasi BPD Desa Sesulu, Rabu (05/08/2020).
Pada kesempatan ini Ps Kanit Binmas Polsek Waru Aipda Tiyasmono menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat khususnya di Desa Sesulu Kecamatan Waru, agar turut serta menjaga situasi kamtibmas yang telah kondusif dengan cara tidak terlibat dalam aksi kejahatan dan menanamkan kedalam diri sendiri bahwa keamanan dan ketertiban masyarakat adalah tanggung jawab kita bersama,
Selain itu kegiatan tatap muka ini bertujuan untuk mendapatkan informasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat menjelang pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Seaulu, sehingga sedini mungkin dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, “Terang Aipda Tiyasmono.
Kapolsek Waru, Polres PPU Iptu Singgih Supriyatmoko, SH mengatakan bahwa kegiatan Tatap muka yang dilaksanakan oleh jajaran Polsek Waru tersebut sangat bermanfaat untuk menyampaikan himbauan dan pesan pesan Kepolisian kepada warga, dan kegiatan ini juga sekaligus sebagai sarana untuk memberikan rasa aman kepada warga masyarakat yang ada diwilayah Kecamatan Waru.
“Kanit Binmas dan anggota Bhabinkamtibmas jajaran Polsek Waru Polres PPU terus berupaya untuk memberikan rasa aman dengan melaksanakan kegiatan sambang siang dan malam hari terutama yang ada didesa binaannya,” Pungkas Kapolsek Waru Iptu Singgih Supriyatmoko, SH. *(SA)*